Senin, 24 April 2017

Benda Yang Tidak Penting Namun Berteknologi

Benda Yang Tidak Penting Namun Berteknologi

Botol Air Minum

Pernah terpikir suatu botol minum canggih yang dapat mengisi airnya sendiri? Mungkin kita tak tahu bahwa botol itu sekarang nyata dan segera dijual bebas.
Desainer Austria, Kristof Retezár mengembangkan suatu botol bernama Fontus, botol air yang dapat “mengisi sendiri”. Ia memproduksi air dengan cara ‘menarik’ kelembaban udara di sekitar botol.
Anda harus membawa aksesoris bertenaga surya yang menggunakan ‘Peltier Elemen’ untuk tempat meletakkan botol air tersebut. ‘Peltier Element’ itulah yang nantinya akan menghasilkan air. Inti cara kerjanya, alat tersebut akan menarik ‘kelembaban udara’ di sekitar, diolah, dan kemudian menjadi air segar dan sehat dikonsumsi.




Alat ini dapat memproduksi 0,5L per jamnya.
Kristof rencana akan menjual Fontus dengan kisaran harga 25 – 40 USD atau sekitar 350.000 – 550.000 Rupiah.


Contoh Pemanfaatan Aplikasi Yang Ada di Universitas Gundarama

Contoh Pemanfaatan Aplikasi Yang Ada di Universitas Gundarama

UG Pedia



UGPEDIA merupakan suatu wadah sumbangsih bagi civitas akademika khususnya dan bagi masyarakat umumnya, disini anda dapat mencari dan memberi arah informasi yang berkaitan dengan Universitas Gunadarma, mulai dari pendaftaran, perkuliahan, alumni, prosedur-prosedur, fasilitas serta hal-hal yang berhubungan dengan istilah yang sering ditemui di lingkup pendidikan universitas.
Beberapa keunikan yang dapat anda gunakan pada UGPEDIA adalah:
1.       InstantResponse , merupakan fasilitas pencarian seketika dengan model smart search artinya kami akan mulai mencari begitu anda mengetikkan keyword pada fasilitas InstantResponse.

2.       Kemudahan mencari informasi, UG memiliki sekitar 70-an subdomain, kami menyadari bahwa dengan banyaknya subdomain tersebut sulit bagi anda untuk mencari informasi pada subdomain yang kami miliki. Disini anda mendapatkan kemudahan dari kami menunjukkan arah yang tepat bagi informasi yang anda inginkan.

3.       Sehubungan dengan term "wikipedia" yang sering digunakan oleh masyarakat internet, maka disini pun anda dapat berkontribusi untuk menyumbangkan informasi-informasi yang berkaitan dengan Universitas Gunadarma, diharapkan dengan sumbangsih informasi tersebut dapat membantu adik, teman maupun pihak lain yang membutuhkannya.


Dengan adanya UGPedia mahasiswa dapat mengetahui dengan mudah berbagai informasi seputar universitas gunadarma. Namun terdapat kekurangan yaitu tidak adanya fitur komentar sehingga mahasiswa tidak dapat memberikan pendapat terhadap informasi yang diposting tersebut.

Contoh Pemanfaatan Teknologi Di Kehidupan Sehari-Hari Yang Terverifikasi

Contoh Pemanfaatan Teknologi Di Kehidupan Sehari-Hari Yang Terverifikasi
Reparasi Komputer

Sebelum menjadi ahli reparasi komputer kita harus mempelajari baik tentang komputasi, perangkat keras (hardware) maupun perangkat lunak (software). Maupun ilmu yang mencakup beragam topik yang berkaitan dengan komputer, mulai dari analisa abstrak algoritma sampai subyek yang lebih konkret seperti bahasa pemrograman, perangkat lunak, hingga perangkat keras. Untuk mendapat pengakuan tentang keahlian atau spesialis seseorang, maka dari itu sertifikasi sangat dibutuhkan termasuk pada bidang IT. Dengan adanya sertifikasi akan lebih mudah menduga suatu kemampuan orang tersebut dengan nilai dari standai kompetensi sertifikasi tersebut terutama bagi perusahaan yang mencari calon pegawainya yang harus mengetahui pengalaman apa yang dimilikinya pada bidang IT.

Sertifikasi akan diberikan jika seseorang yang mengikuti kegiatan keahlian dan lulus standar suatu pencapaian yang ditetapkan oleh pemberi Sertifikasi, jadi sertifikasi inilah yang merupakan bukti pencapaiannya menjadi seorang ahli.

• Jenis sertifikasinya
Pada umumnya masyarakat mengenal 2 jenis sertifikasi dasar, yaitu:
1.       Sertifikasi akademik (sebenarnya tidak disebutkan sebagai suatu sertifikasi), yang diberikan kepada seseorang dengan menyandang gelar, Sarjana, Master, prof, dll.
2.       Sertifikasi profesi. Yaitu suatu sertifikasi yang diberikan berdasarkan keahlian tertentu untuk profesi tertentu.
Dengan adanya sertifikasi masyarakat akan lebih percaya dengan kualitas yang dihasilkan. Seperti misalnya untuk produk ASUS bisa pergi ke ASUS Service Center. Walapun begitu ada banyak toko lainnya yang terpecaya bukan hanya karena mereknya terkenal tetapi juga kualitas jasa yang ditawarkan. Karena bisa saja orang yang tidak terverikasi memilik kemampuan yang sama kualitasnya atau lebih baik dari orang yang terverifikasi.


Jumat, 07 April 2017

Perbandingan 3 Layanan Umum Ojek Online

Perbandingan 3 Layanan Umum Ojek Online



GO-JEK


Saya sendiri sebagai pengguna aktif layanan ini dan ini yang rasakan.

Kelebihan dari aplikasi layanan umum ojek online ini :

1.       Aplikasi ini bisa melakukan dengan alat pembayaran yang bernama G0-PAY hanya cukup dengan mengTopUp ke akun GO-JEK kita sudah dapat menikmati layanan ini atau bisa juga dengan melakukan pembayaran secara tunai.
2.       Di dalam aplikasi ini juga kaya akan fitur, selain layanan tersedia layanan GO-RIDE dan GO-CAR juga terdapat layanan yang dapat memudahkan kita seperti GO-FOOD, GO-MART, GO-SEND, GO-PULSA , GO-BOX, GO-MESSAGE, GO-CLEAN, GO-GLAM, GO-TIX, GO-AUTO, G0-MED dan GO-BUSWAY.
3.       Terdapat fitur GO-POINTS dimana setiap transaksi GO-PAY kita akan mendapatkan sebuah token untuk meraih poin dan kumpulkan sebanyak-banyaknya untuk mendapatkan berbagai voucher hadiah dari voucher belanja hingga FREE iPhone 7 Plus.
4.       Yang pasti aplikasi ini mendukung Bahasa Indonesia.
5.       Soal harga sudah cukup murah untuk melakukan perjalanan yang jauh maupun dekat.

Kekurangannya menurut saya :

1.       Berdasarkan perbandingan harga merek sebelah harganya sedikit lebih mahal seribu atau dua ribu rupiah jika keduanya sama-sama diskon 50% dan menggunakan layanan motor.
2.       Alamat lokasi tujuan tidak terdaftar dengan benar sehingga saya kesulitan dan harus mengeset tujuan secara manual.
3.       Walaupun aplikasi ini sering mendapat pembaharuan tetapi tetap saja terdapat kendala seperti server error.
4.       Saya pernah memesan GO-CAR tetapi driver yang akan datang malah ada dua atau tiba-tiba nama atau foto driver yang berganti-ganti.


Grab


Saya sendiri bukan pengguna aktif layanan ini tetapi saya menanyakan ke ayah saya karena beliau sering menggunakan layanan ini dan berikut pendapatnya.

Kelebihannya :
1.       Harga yang ditawarkan cukup murah apalagi sering mengadakan promo sehingga harga yang ditawarkan jadi lebih murah.
2.       Fitur-fitur dalam aplikasi ini juga lumayan banyak walaupun tidak sebanyak aplikasi sebelah.
3.       Alat pembayaran yang dilakukuan dapat menggunakan GrabPay maupun secara tunai.
4.       Driver yang hampir dimana-mana bahkan didaerah saya ada banyak sekali perkumpulan-perkumpulan driver Grab Online ini.
5.       Lokasi yang dituju sangat jelas, akurat dan tertata rapi seperti saya ingin ke kampus gunadarma maka akan ada daftar yang keluar dari kampus A hingga kampus Z sesuai urutan.

Kekurangannya :

1.       Driver GrabCar yang pernah saya temui dia hanya menggunakan celana pendek walaupun tidak terlalu menggaggu saya tetapi mungkin akan mengganggu pengguna yang lain.
2.       Jika kita menggunakan kode promo maka akan kemungkinan besar driver menolak kita karena harga yang dibayarkan terlalu murah bagi mereka.


UBER


Data yang berada dibawah ini sebagian besar saya ambil dari teman saya yang pernah menggunakan driver ini atau sebagai drivernya.

Kelebihannya :

1.       Harganya lebih murah dibandingkan merek-merek sebelah kecuali saat rush-hour karena ini akan menjadi ancaman sebaliknya.
2.       Promo yang dikeluarkan juga gak kalah banyak sama merek sebelah.
3.       Metode pembayaran sudah bisa dilakukan secara tunai tidak seperti dulu yang harus menggesek kartu setiap kali menggunakan layanan ini.
4.       Lokasi tujuan sama jelas dan tertata rapi seperti Grab Online

Kekurangannya :

1.       Drivernya yang masih sedikit yang akan menjadi kesulitan untuk menggunakan layanan ini.
2.       Harganya itu akan menjadi lebih mahal saat jam kerja apalagi di Jakarta karena sering terjadinya macet jadi sangat tidak disarankan menggunakan aplikasi ini.


Itulah beberapa kelebihan dan kekurangan 3 layanan umum ojek online, selebihnya ada banyak sekali layanan ojek online yang mulai berkembang dan akan menyaingi ketiga ojek online ini.

Kamis, 06 April 2017

Pengalaman Saya Tentang Pemanfaatan Teknologi yang Sangat Membantu Dalam Kehidupan Sehari-Hari

Pengalaman Saya Tentang Pemanfaatan Teknologi yang Sangat Membantu Dalam Kehidupan Sehari-Hari


Di dunia teknologi selalu dibutuhkannya komponen hardware dalam membantu kehidupan kita sehari-hari dan tentunya untuk memaksimalkan kinerja maka dibutuhkanlah sebuah software. Kali ini saya akan mengeshare sebuah sistem operasi yang berbasis Android yaitu Android Nougat versi 7.x.x yang saat ini saya pakai.

Tentunya sistem operasi yang baru saja keluar kali ini selain membantu pengguna dalam mempermudah menggunakan perangkatnya diberikan juga keunggulan-keunggulan lainnya sehingga menghasilkan kenyamanan pengguna dalam menjalankan perangkatnya dalam kehidupan sehari-hari.

Contohnya saja beberapa kelebihan Android Nougat dibanding generasi sebelumnya :


1.       Project Svelte

Salah satu datangnya fitur unggulan ini yaitu memungkinkan penggunaan kinerja RAM yang lebih minim sehingga lebih hemat baterai. Jadi gak heran jika nanti banyak smartphone Android Nougat yang punya performa baterai lebih baik dibanding dengan smartphone lain. Tentunya akan menyaingi iphone yang memiliki RAM minim namun masih dapat menjalankan banyak aplikasi sekaligus. Misalnya seperti gambar dibawah ini perangkat yang saya gunakan hanya menggunakan 2.2GB dari total 4GB dengan puluhan aplikasi yang berjalan dilatar belakang.


2.       Blue Light Filter

Fitur ini akan secara otomatis membuat tampilan layar meredup. Selain bermanfaat dalam mengurangi konsumsi power, Blue Light Filter ini juga mempunyai dampak positif terhadap kesehatan mata para pengguna smartphone apalagi seketika sebelum tidur. Efek yang diberikan layar smartphone akan menghasilkan radiasi cahaya biru dan berdampak kesulitan tidur pada malam hari. Hasil yang dihasilkan ketika mengaktifkan fitur adalah membuat layar menjadi warna kemerahan.


3.       Power Saving

Terdapat dua pilihan power saving mode yaitu MID dan MAX. Dengan membatasi atau bahkan memblok penggunaan data yang dilakukan beberap aplikasi yang sedang berjalan dibelakang layar. Atau bahkan fitur power saving pada Android N ini mampu mereduksi ukuran bit streaming video atau mengurangi kualitas gambar yang diunduh atau tampil dihalaman browser sehingga penggunaan data akan kian efisien. Bahkan anda bisa mensetting aplikasi mana saja yang diperbolehkan untuk tidak tersentuh oleh fitur power saving ini.

4.       Mengganti Resolusi Layar

Cara mudah lainnya dalam menjalankan game high-end yaitu kita dapat menurunkan resolusi layar dengan adanya fitur ini. Dengan resolusi yang bermacam pilihan dari HD (1280x720), FHD (1920X1080), hingga WQHD (2560X1440). Selain sebagai pelengkap gaming juga dapat menghemat baterai jika kita menggunakan fitur ini. Dilihat dari hasil dibawah ini dengan menerunkan resolusi perlahan-lahan maka akan membuat tampilan layar menjadi buram.


5.       Android Easter Egg

Tidak semua orang tahu bahwa sistem android ini terdapat sebuah rahasia yaitu sebuah easter egg yang disebut Android Neko. Ini sebuah permainan yang tidak biasa karena cara mainnya dengan menaruh makanan kucing untuk memancing keluar kucing virtualnya dan biarkan menunggu hingga muncul sesuatu di notifikasi smartphone Anda. Dan untuk mengatifkan fitur ini kita dapat menyentuh layar berkali-kali pada software info hingga muncul sebuah notifikasi kecil pada bagian bawah layar.
Masih ada banyak sekali keunggulan dari sistem operasi nougat ini tapi hanya segini saja yang bisa saya tampilkan. Sekian...terima kasih.